Wakil Wali Kota Kupang Tutup kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Keterampilan Salon Kecantikan

  • Whatsapp
banner 468x60

PORTALNTT.COM, KOTA KUPANG – Wakil Wali Kota kupang Hermanus Man menutup kegiatan pendidikan dan pelatihan keterampilan salon kecantikan bagi peserta salon kecantikan sebanyak 20 orang, bertempat di, Hotel belavista Fontein, Senin (23/07/2018).

Wakil Wali Kota Kupang, Hermanus Man dalam sambutannya mengatakan, pemerintah Kota Kupang sangat mengapresiasi kegiatan pelatihan ini.

“Atas nama pemerintah saya mengapresiasi kegiatan ini dan tentu terima kasih banyak kepada panitia dan pimpinan lembaga kursus
Yang telah membantu pemeintah dalam rangka memberi pelatihan kepada 20 peserta ini,” kata Hermanus.

Lanjut Hermanus, saat ini isu yang berkembang di indonesia khususnya Kota Kupang adalah pengangguran tinggi, untuk itu salah satunya menciptakan lapangan pekerjaan.

“Salah satu carannya adalah menciptakan lapangan kerja, tidak bisa dengan cara lain. Kalau tidak ikut kerja dengan orang lain, berarti kita sendiri yang buka lapangan kerja baru,” kata orang nomor dua Kota Kupang ini.

Lebih lanjut, Hermanus mengatakan, pemerintah kota punya niat dan rencana untuk memperbanyak lapangan kerja, menurutnya lapangan kerja yang diminati oleh masyarakat dan pasaran di pasar.

“Salah satunya kursus kecantikan.
Kita berharap agar ibu bapak yang mengikuti latihan dapat menciptakan lapangan kerja baru,” katanya.

Sementara Julianus.B.Benu selaku ketua panitia mengatakan Maksud dan tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan tenaga kerja penganggur agar menjadi tenaga kerja terampil dan mandiri yang mampu menciptakan lapangan kerja untuk mengurangi pengangguran di Kota Kupang

“Tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini adalah meningkatkan kualitas tenaga kerja pengangguran menjadi tenaga kerja yang siap pakai yang diharapkan dapat membuka lapangan usaha bagi masyarakat pengangguran di kota Kupang,” tandas Julianus.

perlu diketahui bahwa, jenis kegiatan pendidikan dan pelatihan ini, difokuskan pada jenis pelatihan keterampilan salon kecantikan.

Peserta salon kecantikan sebanyak 20 orang yang direkrut dari beberapa kelurahan di kota Kupang. (Willy)

Komentar Anda?

banner 300x250

Related posts

banner 468x60