Sambut HUT Bhayangkara Ke-75, Polres Lembata Lakukan Baksos

PORTALNTT.COM, LEMBATA – Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke 75 yang akan diperingati pada tanggal 1 Juli 2021 mendatang, Kepolisian Resor (Polres) Lembata, Nusa Tenggara Timur (NTT) melakukan beberapa kegiatan bakti sosial (Baksos).

Kapolres Lembata, AKBP Yoce Martin, kepada media ini, Selasa (29/6/2021) menjelaskan, secara umum Polri melaksanakan beberapa kegiatan dalam rangkaian hari Bhayangkara ke 75.

“Polres Lembata juga melaksanakan beberapa kegiatan antara lain, Bakti sosial membersihkan beberapa tempat Ibadah dan tempat umum seperti pasar TPI, Bantuan sosial ke beberapa panti asuhan dan keluarga tidak mampu serta bantuan sosial air bersih ke beberapa desa di kecamatan Ile Ape,” ungkap kapolres Yoce.

“Anjang sana ke purnawirawan dan warakawuri Polri, bakti kesehatan berupa donor darah dan vaksinasi masal, upacara tabur bunga (hari ini), penyemprotan disinfektan massal (besok) serta upacara hari Bhayangkara nanti pada tgl 1 Juli 2021,” jelas orang nomor satu di Polres Lembata.

Kapolres Yoce berpesan, dengan momentum peringatan HUT Bhayangkara ke 75 ini, agar Polri dimanapun berada khususnya di Polres Lembata semakin profesional dalam melaksanakan tugas serta semakin dicintai masyarakat.

Penulis: Wilibaldus Kali
Editor: Jefri Tapobali

Komentar Anda?

Related posts