PORTALNTT.COM, BETUN – Program Jaminan Kesehatan Nasional – Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) adalah program milik Pemerintah yang berkontribusi besar pada peningkatan derajat kesehatan masyarakat, banyak peserta yang telah menggunakan dan telah merasakan manfaat dari berlangsungnya Program JKN-KIS ini. Terlebih lagi dari peserta yang memiliki usia lanjut yang terdata sebagai peserta tidak mampu yang ditanggung sebagai Penerima Bantuan Iuran (PBI) yang dibiayai dari APBN.
Regina Balok (56) salah satu peserta PBI APBN bersama ayahnya Fransiskus Laka (80) yang juga terdaftar sebagai Peserta JKN-KIS segmen PBI APBN saat mendatangi Kantor BPJS Kesehatan Kabupaten Malaka, Senin (13/01), menceritakan bagaimana dirinya dan ayahnya merasa sangat tertolong dengan adanya Program JKN-KIS ini. Terlebih sangat dirasakan manfaatnya oleh ayahnya yang dalam usia lanjut yang sering keluar masuk rumah sakit karena sudah sangat berumur.
Regina menceritakan bahwa saat menerima kartu JKN-KIS mereka sangat senang sekali dan tenang apabilah harus berobat ke puskesmas atau ke rumah sakit karena tidak kuatir lagi soal pembiayaan.
“Kami senang sekali pak saat terima kartu ini, kami ke puskesmas tinggal tunjukkan kartu ini bisa langsung dapat pelayanan begitu juga sama saat ke rumah sakit tinggal bawa kartu KIS dan rujukan sudah bisa dapat pelayanan di rumah sakit, kami senang karena pemerintah sangat memeperhatikan kami masyarakat kecil apalagi kami yang sudah umur lanjut yang rentan dengan sakit penyakit,” tutur Regina.
Regina juga menyampaikan rasa terima kasih dan harapan untuk program JKN-KIS ini terus berlanjut.
“Kami sekeluarga berterima kasih kepada emerintah yang sudah membantu kami dengan program baik ini, harapan saya pemerintah tidak boleh hentikan program ini karena masyarakat sangat membutuhkan apalagi mereka yang tidak mampu,” tutup Regina.
Sebagai informasi dengan jumlah penduduk Kabupaten Malaka sebanyak 193.869 jiwa, berdasarkan data Masterfile BPJS Kesehatan per Januari 2020, Peserta PBI di Kabupatem Malaka sebanyak 119.790 Jiwa atau sebanyak 87% dari jumlah total masyarakat yang sudah menjadi peserta Program JKN –KIS dengan jumlah 138.300 Jiwa dengan fasilitas kesehatan di wilayah Kabupaten Malaka sendiri terdapat 20 Puskesmas, 2 dokter keluarga, 1 dokter gigi keluarga, 2 klinik pratama dan 1 Rumah Sakit. (PN)