PORTALNTT.COM, LEMBATA – Pemerintah Daerah (Pemda) Lembata, Nusa Tenggara Timur (NTT) membatasi perwakilan personil (Pegawai) saat memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-75.
“Kalau HUT RI Pemda Lembata sudah siap. Tinggal kita laksanakan secara sederhana tetapi meriah sesuai dengan edaran sekretaris kabinet, kita batasi perwakilan personil tidak seperti tahun-tahun sebelumnya,” terang Sekretaris Daerah (Sekda) Lembata, Paskalis Ola Tapobali kepada media ini, Rabu (12/8/2020).
Mantan kadis Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Perhubungan Kabupaten Lembata ini mengingatkan kepada masyarakat untuk tetap memperhatikan protokol kesehatan.
“Sesuai dengan edaran bupati kita harus tetap memperhatikan protokol kesehatan walaupun dalam suasana HUT Kemerdekaan,” jelasnya.
Menurut Paskalis, pemerintah meminta agar masyarakat mengikuti pidato Presiden.
“Itu saja yang paling penting, karena ada hal-hal strategis yang disampaikan dalam pidato tersebut. Maka kita disini ada dua model yang kita lakukan yaitu out door dan in door. Out door itu setelah upacara bendera, setelah itu kita ke in door mengikuti upacara 17 Agustus di Istana Negara. Intinya mendengar pidato presiden,” tutup Paskalis Ola Tapobali.
Penulis: Wilibaldus Kali