K3S Gelar Lomba Lari 5 KM Tingkat SMP se-Kabupaten Rote Ndao

PORTALNTT.COM, ROTE NDAO – Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) SMP se-Kabupaten Rote Ndao gelar Lomba Lari jarak 5 Kilometer untuk tingkat SMP.

Lomba Lari ini di ikuti oleh 147 orang siswa SMP yang terdiri dari 71 Siswa Putra dan 76 siswa Putri dari 43 SMP di Kab. Rote Ndao.

Lomba Lari ini digelar pada Selasa, 29 Oktober 2019 ini di mulai dari Jam 08.00 (WITA) bertempat Start di Desa Batutua dan Finish di Desa Oelasin, Kec. Rote Barat Daya.

Ketua Panitia, Yusuf Adu, S.Pd kepada media mengungkapkan bahwa tujuan kegiatan tersebut untuk menemukan bibit muda berbakat di bidang atletik agar di bina lagi bagi kemajuan Rote Ndao.

“Semoga dengan adanya kegiatan ini bisa memacu semangat anak-anak didik untuk meningkatkan prestasi di bidang Atletik. Juga ajang ini untuk meningkatkan Persaudaraan antar siswa2 SMP se Rote Ndao,” ungkap Yusuf.

“Kami Panitia juga bahagia karna Kadis Pendidikan Kab. Rote Ndao juga berkenan hadir di kegiatan ini sebagai bentuk dari perhatian Pemda Rote bagi Atlet-atlet muda di Rote Ndao,” lanjut Yusuf.

Dalam Lomba ini, untuk kategori Putra, yang meraih juara adalah ;
1. Supriyadi Mooy, SMPN 2 Rote Barat Daya.
2. Kelvin Lamu, SMPN 2 Rote Timur.
3. Daud Killa, SMPN 1 Rote Tengah
4. Egi Nalle, SMPN 2 Rote Barat Laut
5. Erven Haning, SMPN 3 Rote Barat Daya
6. Ibrahim Amalo, SMPN 2 Pantai Baru.

Dan untuk kategori Putri, yang meraih juara adalah ;
1. Atalia Thobias, SMPN 2 Rote Selatan
2. Selfiana Nunuhitu, SMPN 3 Rote Barat Daya
3. Yusofi Messakh, SMP SATAP Deranitan
4. Vensa Lololau SMP 2 Rote Selatan
5. Amelia Rondo, SMPN 1 Rote Barat
6. Merflin Thine, SMPN 4 Lobalain

Kepala Dinas Pendidikan, Kebudayaan & Olahraga Kab. Rote Ndao, Yosep Pandie, S.Pd dalam sambutannya mengapresiasi kegiatan tersebut.

“Kalo mau prestasi meningkat, maka harus ada pembinaan. Maka itu Guru Olahraga juga harus membina dengan memberikan pelatihan dgn baik bagi atlet-atlet kita. Kepada yang juara harus bersyukur pada Tuhan atas keberhasilannya. Tapi juga harus tingkatkan lagi. Bagi yang belum juara, jangan berputus asa, tetap semangat dan terus berlatih,” tegas Yosep menyemangati.

Adapun jumlah biaya dalam lomba ini sebesar Rp. 19.250.000 yang bersumber dari sumbangan swadaya Kepala Sekolah SMP se Rote Ndao. (Daniel Timu)

Komentar Anda?

Related posts