PORTALNTT.COM, KOTA KUPANG – Jelang Perayaan HUT GMIT Ke-70 dan 500 Tahun Reformasi ahkir Oktober 2017, Sinode GMIT Kota Kupang rencananya akan mengadakan baksos peduli sekolah GMIT.
“Baksos Kami akan fokuskan pada sekolah-sekolah GMIT yang sering menjadi bahan perbincangan, seperti SMK Kristen 2 yang rencananya akan ditutup, sekolah inilah yang akan kami datangi secara langsung,” ungkap Ketua Sinode GMIT, Pdt. Dr. Merry Kolimon kapada wartawan di kantor Sinode GMIT.
Pdt. Dr. Merry Kolimon mengatakan, kegiatan perayaan HUT GMIT ke-70 dan Reformasi ke-500 Tahun menjadi ajang pemulihan kembali gereja-gereja.
“Kami bergumul di NTT, dimana GMIT ditempatkan sebagai bagian dari pelayanan, dan tahun ke-70 menjadi tahun pemulihan terhadap beberapa masalah yang masih sering dialami masyarakat seperti kesehatan, kemiskinan, dan juga pendidikan,” ungkapnya.
Dirinya juga berharap perayaan 70 tahun GMIT mampu memberikan dampak besar dalam perjalanan gereja ke depannya.
“Perayanan ini diharapkan bisa menjadi penyumbang dan memiliki dampak yang besar dalam perjalanan gereja ke depannya, untuk merawat Indonesia,” tutur Pdt. Dr. Merry Kolimon.
Untuk diketahui kegiatan baksos peduli pendidikan akan dilaksanakan pada 26 hingga 28 Oktober mendatang. (Leny)