PORTALNTT.COM, LARANTUKA – Narkoba masih menjadi ancaman para generasi muda di mana pun, termasuk di Kabupaten Flores Timur (Flotim).
Untuk itu, Bupati Flotim Antonius Hubertus Gege Hadjon, mengingatkan agar generasi muda Flotim menjauhi narkoba, karena narkoba dapat menghancurkan masa depan generasi muda itu sendiri.
“Narkoba telah terbukti merusak mental dan psikologis bagi siapa saja yang mengkonsumsinya,” kata Bupati Antonius Hubertus Gege Hadjon dalam konferensi pers yang digelar di rumah jabatan Bupati, Kamis (12/10/2017).
Dikatakannya, pemerintah daerah (pemda) Kabupaten Flotim mendukung penuh kegiatan akbar sekaligus sosialisasi tentang bahaya narkoba kepada generasi muda Flotim, yang diprakarsai oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Flotim pada, Senin 16 hingga Selasa 17 Oktober 2017, ditaman kota Larantuka nanti.
“Saya punya keyakinan kecil bahwa narkoba itu telah ada di Flotim, tetapi belum terdeteksi. Hal ini menjadi isu penting yang perlu diwaspadai, maka dari itu perlu diingatkan kepada generasi kita dijauh hari sebeleumnya akan bahaya narkoba ini. Ini juga tidak hanya generasi muda tetapi semua generasi. Oleh karena itu semua pemangku kepentingan kita ajak menghindari diri dari bahaya narkoba, jagalah lingkungan kita masing-masing agar narkoba tidak berkembang di Flotim,” kata Anton Hadjon.
Disamping sosialisasi, lanjut Anton Hadjon generasi muda di daerah ini juga perlu dibentengi dengan pendidikan. Dengan adanya pembekalan mental tersebut, pemuda itu diharapkan mempunyai daya tahan dari berbagai godaan perbuatan terlarang termasuk narkoba. (Ola)