Bantai Queen Bee Dengan Score 4 : 0, Garuda Angel FC Sukses Juarai Turnamen Futsal PERS Rote Ndao Cup 2022

  • Whatsapp

Penulis: Daniel Timu
Editor: Jefri Tapobali

PORTALNTT.COM, Rote Ndao – Perhelatan Turnamen Futsal Putri PERS Rote Cup 2022 akhirnya berakhir dengan prestasi gemilang dari Tim Garuda Angel asal Desa Nemberalla, Kec. Rote Barat yang berhasil merebut Piala Juara 1, usai melumat abis Tim Queen Bee FC dengan perolehan Score 4 : 0 dibabak Final, pada Minggu (21/8/2022) malam.

Permainan cantik yang ditampilkan oleh Tim Garuda Angel mulai nampak sejak awal pertandingan pada menit-menit awal babak pertama, dimana Pemain bernomor punggung 3, yakni Yunita Ballu yang secara memukau sukses membobol gawang Queen Bee.

Tak henti disitu, serangan demi serangan dari Tim Garuda Angel kembali menembus gawang Queen Bee di pertengahan babak pertama melalui tendangan Kick In oleh pemain bernomor punggung 2, yakni Krismariana Ballu atau biasa di sapa Wati.

Tendangan Kick In dari Wati Ballu itu sempat coba ditepis oleh Kiper Queen Bee, namun laju bola yang cukup kencang tak bisa di tahan oleh tepisan kiper Queen Bee hingga akhirnya membuahkan gol yang membuat skor menjadi 2 : 0 hingga selesai babak pertama.

Memasuki Babak kedua, Tim Garuda Angel makin sangar memberi tekanan bagi Tim Queen Bee. Walau Tim Garuda Angel sempat tak mampu maksimalkan hadiah pinalti di pertengahan Babak kedua. Namun hal itu justru membuat Tim Garuda Angel makin bersemangat.

Semangat Tim Garuda Angel yang terus memberikan tekanan, akhirnya menuai hasil gemilang dimana pemain nomor 3, Yunita Ballu kembali menciptakan gol keduanya usai mengecohkan pemain anchor dari Queen Bee.

Tak henti disitu, permainan memukau dari Tim Garuda Angel akhirnya kembali sukses menambah gol lagi, tepat pada detik terakhir pertandingan melalui sepakan pemain bernomor punggung 9 yakni Astri Ballu. Hingga pertandingan pun berakhir dengan skor 4 : 0.

Selain Sukses meraih juara pertama, Tim Garuda Angel juga sukses mendapatkan tropi Pemain Terbaik yang diraih oleh Yunita Ballu, pemain bernomor punggung 3. Yang mana, Yunita juga mencatat namanya sebagai Top Score dengan jumlah gol sebanyak 7 gol, sama juga dengan jumlah gol yang dicetak oleh pemain bernomor 11 asal tim Queen Bee pula. Kedua pemain, Yakni Yunita Ballu dari Tim Garuda Angel dan Yoland Plaituka dari Tim Queen Bee sama-sama mendapatkan penghargaan sebagai Top Scorer.

Yunita Ballu sang peraih gelar Pemain Terbaik, saat diwawancarai media ini usai pertandingan tersebut menyampaikan sangat senang dan berterima kasih penuh bagi penyelenggara Turnamen Futsal Putri PERS Rote Ndao Cup.

“Saya sangat senang dan berterima kasih kepada Panitia Turnamen Futsal Putri PERS Rote Ndao Cup 2022, yang sudah memberikan wadah bagi putri-putri Rote mengembangkan bakat. Juga terimakasih kepada Pelatih Tim Garuda Angel yang telah membuat Tim Garuda Angel sukses meraih juara pertama,” ungkap Yunita Ballu, Pivot Garuda Angel peraih gelar Pemain Terbaik.

Yunita Ballu juga berharap Turnamen Futsal PERS Rote Ndao Cup 2022 terus digelar secara rutin setiap tahun, agar putri-putri Rote Ndao bisa terus mengasah bakat di bidang olahraga Futsal.

Untuk diketahui bahwa Tim Garuda Angel yang sukses menjuarai Turnamen Futsal PERS Rote Ndao Cup 2022 pulang membawa hadiah Piala Bergilir, Piala Tetap, Piagam Penghargaan, dan Uang Pembinaan Sebesar Rp 15.000.000 serta juga memboyong Piala dan piagam penghargaan serta Uang pembinaan bagi Pemain Terbaik dan Pemain Top Score, masing-masing hadiah uang tunai sebesar Rp 500.000.

Sementara Tim Queen Bee menempati posisi Runner up dan meraih hadiah Piala Tetap, Piagam Penghargaan dan Uang Pembinaan sebesar Rp 10.000.000.

Komentar Anda?

Related posts